Kajati Gorontalo Resmikan Balai Rehabilitasi Narkotika Adhyaksa Gorut

Selasa, 15 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timenusantara, Gorontalo – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Gorontalo, Haruna, meresmikan Balai Rehabilitasi Narkotika Adhyaksa Gorontalo Utara, di Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainal Umar Sidiki, Desa Bulalo, Kecamatan Kwandang.

“Kami datang lengkap bersama jajaran, untuk meresmikan balai ini,” katanya, di Gorontalo, Senin.

Ia mengatakan, memberi apresiasi yang tinggi kepada pemerintah daerah yang telah membangun kemitraan yang baik dengan Kejaksaan, khususnya dengan Kejaksaan Negeri Gorontalo Utara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Termasuk dengan pihak Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK).

Tanpa dukungan pemerintah daerah khususnya Bupati Gorontalo Utara, tentu akan sulit mewujudkan program Jaksa Agung dalam menangani oknum penyalahguna narkotika yang terjerat hukum.

Apalagi yang menjalani rehabilitasi di gedung ini akan melalui metode yang selektif oleh pihak BNNK. “Kami berharap, sinergi yang terbangun selama ini dapat terus memperkuat seluruh program khususnya dalam mencegah masuk dan beredar narkotika di daerah ini,” katanya pula.

Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, mengatakan, pemerintah daerah mendukung penuh program rehabilitasi tersebut.

Termasuk siap untuk memberikan bantuan anggaran yang diperlukan dalam menangani pasien atau penyalahguna narkotika yang ada di wilayah ini.

Program penanganan penyalahgunaan narkotika melalui rehabilitasi, akan dilakukan pihak Kejaksaan Negeri Gorontalo Utara atas instruksi Jaksa Agung RI.

Melalui koordinasi dengan pemerintah daerah khususnya Dinas Kesehatan dan BNNK Gorontalo Utara. Program tersebut akan dilakukan memanfaatkan gedung Rehabilitasi Narkotika Adhyaksa yang telah diresmikan menjadi Balai Rehabilitasi Gorontalo Utara.

Hal itu, untuk penerapan keadilan restoratif pada kasus penyalahgunaan narkotika, alkohol, psikotropika, dan zat adiktif lainnya.

Sebagaimana Pedoman Jaksa Agung RI Nomor 18 Tahun 2021 sebagai acuan bagi Penuntut Umum dalam penanganan kasus penyalahgunaan narkotika melalui rehabilitasi.

Peresmian Balai Rehabilitasi Adhyaksa, juga dihadiri Ketua Komisi III DPRD Gorontalo Utara, Aryati Polapa.

Berita Terkait

YR Bongkar Ancaman Maut dari Paman RM: “Lima Mobil Siap Menyerbu Saya”
Dari Ruang Diskusi Fokmma Menuju Kursi Parlemen, Donal Lamunte Bangkitkan Semangat Mahasiswa Asal Bolmut di Gorontalo
Polres dan Dandim Pohuwato Nyatakan Dukungan Penuh Satgas Pemberantasan Premanisme dan Ormas Bermasalah
Kesalahpahaman Antara Warga Bolmut dan Oknum TNI di Kodim 1313/Pohuwato Berakhir Damai
Negara Rugi, Proyek Gagal Diawasi, Kadis Perkimtan Bolmut Terancam Jerat Hukum!
Pantaskah Pasar Malam Dibiarkan Jika Di Dalamnya Terdapat Judi Berkedok Hiburan?
39 Adegan Mencekam! Rekonstruksi Pembunuhan di Bolmut Bongkar Detik-detik Tewasnya Sutrisno
Bupati Saipul Tegaskan Komitmen Tingkatkan SDM Pohuwato Lewat Kemitraan Strategis dengan UMGO

Berita Terkait

Kamis, 5 Juni 2025 - 01:41 WITA

YR Bongkar Ancaman Maut dari Paman RM: “Lima Mobil Siap Menyerbu Saya”

Sabtu, 17 Mei 2025 - 20:04 WITA

Dari Ruang Diskusi Fokmma Menuju Kursi Parlemen, Donal Lamunte Bangkitkan Semangat Mahasiswa Asal Bolmut di Gorontalo

Sabtu, 17 Mei 2025 - 15:13 WITA

Polres dan Dandim Pohuwato Nyatakan Dukungan Penuh Satgas Pemberantasan Premanisme dan Ormas Bermasalah

Minggu, 11 Mei 2025 - 23:01 WITA

Kesalahpahaman Antara Warga Bolmut dan Oknum TNI di Kodim 1313/Pohuwato Berakhir Damai

Sabtu, 10 Mei 2025 - 01:47 WITA

Negara Rugi, Proyek Gagal Diawasi, Kadis Perkimtan Bolmut Terancam Jerat Hukum!

Berita Terbaru

Bupati Sirajudin Lasena bersama Wakil Bupati Mohammad Aditya Pontoh saat menghadiri langsung program pencanangan tanam jagung diwilayah kecamatan Sangkub Selasa (10/6/2025)

BOLMUT

Pemda Boltara Genjot Ketahanan Pangan Diwilayah Sulut

Selasa, 10 Jun 2025 - 23:33 WITA

Sangadi Talaga, Rahmat Jangko saat menyerahkan BLT-DD Bulan Juni kepada masyarakat dikantor Desa Talaga Rabu (4/6/2025) Gambar/Doc: Pemdes Talaga

ADVETORIAL

Sambut Idul Adha, Pemdes Talaga Bantu Warga Lewat BLT-DD

Rabu, 4 Jun 2025 - 13:11 WITA