Pemda Bolmut Ikuti Rakor Nasional Pengendalian Inflasi Daerah Tahun 2023 Secara Virtual

Senin, 8 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timenusantara, Bolmut – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bolaang Mongindow Utara (Bolmut) senin (8/5/2023) diruagan rapat bupati mengikuti langsung rapat kordinasi (Rakor) nasional dalam rangka pengendalian inflasi di Daerah sebagai tindak lanjut arahan presiden RI secara virtual. Rapat koordinasi Nasional ini di Pimpin Langsung Oleh Kemendagri RI dan diikuti langsung oleh Wakapolres Bolmut, Staf Ahli Bupati Bolmut, serta Pimpinan OPD Terkait.

Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Hi. Abdul Nazarudin Maloho S.Pd, M.Si, saat dikonfirmasi Timenusantara.com megatakan, Adapun Tujuan Rapat Koordinasi ini untuk membahas langkah konkret pengendalian Inflasi di Daerah sebagai tindak lanjut dari arahan Presiden RI.

Menurutnya, Presiden Joko Widodo dalam arahannya menyampaikan empat kunci yang harus dilakukan dalam pengendalian inflasi di Indonesia, baik di tingkat pusat maupun daerah. Pertama, penyediaan anggaran pengendalian harga oleh seluruh Pemda, agar dapat melakukan intervensi apabila diperlukan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kedua, agar unsur-unsur di daerah, seperti Pemda, Kepolisian, Kejaksaan, dan BI di daerah, secara rutin melakukan pemeriksaan pasokan bahan pokok di gudang penyimpanan.

Ketiga, memastikan transportasi di daerah maupun antar daerah selalu lancar, dan terakhir menjaga distribusi barang.

Secara khusus.

Presiden RI juga menekankan pentingnya pengendalian inflasi sebagai salah satu dari dua tumpuan perekonomian, di samping pertumbuhan ekonomi. Pemerintah, BI dan lembaga lainnya, khususnya di tingkat daerah, diharapkan untuk melaksanakan tugas secara mendetil di setiap sektor, agar inflasi dapat terjaga. Hal ini menurutnya sangat penting agar Indonesia dapat bertahan di tengah masalah ekonomi dan geopolitik global yang cukup berat.

Presiden RI juga menekankan kembali pentingnya menjaga keseimbangan inflasi dan pertumbuhan ekonomi, dan mendorong Pemda untuk mengeluarkan anggaran APBD seawal mungkin setiap tahunnya

“itu yang menjadi pokok rapat kami secara virtual bersama degan kementrian terkait, muda-mudahan dampak inflasi tahun ini tidak akan berdampak pada penigkatan kesejahtraan bagi masyarakat Bolmut pada umumnya,”harap maloho.

 

Peliput : Fadlan Ibunu

Berita Terkait

Aliansi Pemuda dan Masyarakat Peduli Bolmut Adukan Persoalan di PLTU Sulut 1 ke DPRD Bolmut
PAUD Budi Mania Boroko Berbagi Takjil Gratis di Kawasan Wisata Batu Pinagut Bolmut
SJL-MAP Perkuat Program Ketahanan Pangan di Daerah Bolmut
Gubernur Sulut, dan Kapolda Bersama Pangdam beserta Pejabat Daerah Meriahkan Ramadhan Fair 2025 di Boroko
Pemda Bolmut Semarakkan Ramadhan dengan Lomba Tartil Quran Antar OPD
Di Safari Ramadan Desa Padang Wabup Ajak Masyarakat Perkuat Ukhuwah, dan Kokohkan Persaudaraan
Wabup Aditya Pontoh Perkuat Sinergi Pajak untuk Dongkrak PAD Bolmut
Berkah Ramadan, Pemda Bolmut Berbagi Bantuan

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 10:54 WITA

Aliansi Pemuda dan Masyarakat Peduli Bolmut Adukan Persoalan di PLTU Sulut 1 ke DPRD Bolmut

Senin, 17 Maret 2025 - 18:52 WITA

PAUD Budi Mania Boroko Berbagi Takjil Gratis di Kawasan Wisata Batu Pinagut Bolmut

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:17 WITA

Gubernur Sulut, dan Kapolda Bersama Pangdam beserta Pejabat Daerah Meriahkan Ramadhan Fair 2025 di Boroko

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:37 WITA

Pemda Bolmut Semarakkan Ramadhan dengan Lomba Tartil Quran Antar OPD

Kamis, 13 Maret 2025 - 00:02 WITA

Di Safari Ramadan Desa Padang Wabup Ajak Masyarakat Perkuat Ukhuwah, dan Kokohkan Persaudaraan

Berita Terbaru

Gambar ilustrasi

NASIONAL

Pemerintah Tetapkan Cuti Lebaran 2025, Libur Panjang Menanti!

Kamis, 20 Mar 2025 - 00:55 WITA