BOLMUT, TimeNUSANTARA – Wakil Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Mohamad Aditya Pontoh (MAP), menegaskan pentingnya percepatan pencairan Dana Desa (Dandes) tahap pertama 2025 untuk mempercepat pembangunan di desa. Ia meminta Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) segera menyelesaikan proses pencairan agar desa dapat melaksanakan program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.
Kepala Dinas PMD Bolmut, La Ode Osnawir Ojayana, menargetkan pencairan untuk 106 desa rampung pada Maret. Namun, hingga kini baru 27 berkas masuk ke Dinas Keuangan, dengan tambahan 10 berkas baru yang akan diajukan Senin mendatang. Kendala administratif masih ditemui di beberapa desa, sehingga kepala desa diminta segera melengkapi persyaratan.
Wabup Aditya Pontoh menekankan bahwa desa merupakan tulang punggung pembangunan daerah di berbagai sektor. Oleh karena itu, dana desa harus digunakan secara transparan dan tepat sasaran. Ia juga meminta Dinas PMD terus melakukan pendampingan dan pengawasan agar tidak ada kendala dalam administrasi, pencairan, maupun pemanfaatannya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pembangunan harus dimulai dari desa. Kami berkomitmen mempercepat pencairan dan memastikan dana ini benar-benar bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Aditya.
(Fadlan Ibunu)