POLITIK, TimeNUSANTARA – Calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) terpilih, Yulius Selvanus Komaling (YSK), bersama Wakil Gubernur terpilih Victor Mailangkay, menyatakan kesiapan mereka untuk memimpin dan membangun Sulut ke arah yang lebih maju. Hal ini mendapat dukungan dari pasangan calon gubernur nomor urut 2, Elly Engelbert Lasut (E2L), yang mengajak semua pihak untuk memberikan kesempatan kepada YSK dan Victor.
“Menurut kami, sudahlah menarik gugatan, mungkin kita berikan kesempatan kepada mereka berdua untuk memimpin Sulut dan membangun daerah ini ke depan,” ungkap E2L Senin (13/1/2025) kemarin. Ia menambahkan bahwa YSK memiliki niat mulia untuk membawa Sulut lebih maju, terutama karena kedekatannya dengan Presiden Prabowo Subianto.
E2L optimis bahwa kepemimpinan YSK-Victor akan membawa Sulut pada percepatan pembangunan. “Pak Yulius adalah sosok yang sangat dekat dengan Presiden Prabowo, sehingga saya yakin Sulut bisa maju dengan tangan mereka,” katanya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara itu, terlihat YSK bersama Victor terbang ke Jakarta pada Sabtu (4/1/2025) pekan lalu untuk menghadapi sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK). Sebelum keberangkatannya, YSK menegaskan bahwa dirinya menghormati langkah hukum yang diambil paslon lain. “Itu adalah hak mereka, tapi saya harap masyarakat Sulut tetap tenang. Kita serahkan masalah ini kepada pihak yang berwenang,” ujar YSK kepada awak media.
YSK juga menunjukkan tekad yang kuat dalam menghadapi persoalan sengketa pemilu. “Kami ini tukang perang. Kalau ada tantangan, kami tidak pernah lari dari musuh. Intinya kami siap menghadapi apapun,” tegasnya.
Dengan kepercayaan penuh dari masyarakat dan dukungan kuat dari pemerintah pusat, pasangan YSK-Victor optimis dapat mewujudkan visi besar mereka untuk Sulut.
(Fadlan Ibunu)