BOLMUT, timeNUSANTARA – KPUD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) ikut serta menghadiri Apel Akbar Satlinmas pengamanan TPS Persiapan Pemilu 2024 bersama Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bolmut dihalaman kantor Bupati pada jummat (9/2/2024).
Ketua KPUD Bolmut Zamalidin Djuka dalam sambutanya menyampaikan, kehadiran KPUD Bolmut di Apel bersama tersebut merupakan salah satu agenda kolaborasi pihak KPUD bersama Pemda untuk mengsukseskan Pemilu 2024 yang tingal menghitung hari.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Dalam apel juga kami dari KPUD menerima langsung daftar nama-nama Anggota Linmas dan Pam TPS KPU Dalam Rangka Kesiapsiagaan Satlinmas Untuk Penanganan Ketertiban Umum, Ketenteraman Masyarakat Dan Perlindungan Masyarakat Pada Pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 mendatang,”ujar Djuka.
Dirinya juga menjelaskan penyerahan anggota Satlinmas ini menjadi momentum penting yang menandai sinergi dan kolaborasi antara Pemda dengan KPU dalam hal kesiapan Pemilu 2024.
“Kehadiran Satlinmas yang sesuai amanah Permendagri Nomor 84 Tahun 2014 adalah terkait penyelenggaraan perlindungan kepada masyarakat. Satlinmas bertugas untuk membantu penanganan ketentraman, ketertiban, dan keamanan dalam penyelenggaraan pemilu.
Selain itu Satlinmas juga berperan untuk membantu upaya pertahanan negara,”jelas Djuka.
Iya berharap, dengan adanya sinergitas dipemilu 2024 ini akan berjalan lancar dan sukses.
“Kolaborasi antara Satlinmas dan KPU serta elemen keamanan lainnya akan membawa kita pada penyelenggaraan petugas penanganan keamanan dan ketertiban masyarakat yang berkualitas. Tentu dengan memadukan beberapa aktivitas untuk mencapai suatu hasil yang maksimal,”turup ketua KPUD Bolmut Zamaludi Djuka.
Advetorial/Fadlan Ibunu