Hari Terakhir Pendaftaran, Hanya Empat Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Bolmut Yang Resmi Mendaftar ke KPU

Kamis, 29 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOLMUT, TimeNUSANTARA Empat bakal pasangan calon (bapaslon) Bupati dan wakil Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) telah resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolmut, pada hari terakhir pendaftaran kamis (29/8/2024).

Pasangan Asripan Nani-Akrida Datunsolang (Pertama Mendaftar)

Pasangan pertama yang mendaftar yaitu Asripan Nani dan Akrida Datungsolang. Pasangan kedua, Suriansyah Korompot dan Ramses Rizal Sondakh. Pasangan ke tiga Sirajudin Lasena dan Moh Aditya Pontoh dan pasangan ke empat terakhir yang mendaftar yaitu Hamdan Datungsolang dan Moh Abdul Rafik Pangau.

Pasangan Suriansyah Korompot – Ramses Rizal Sondak (Kedua Mendaftar)

KPU Bolmut dalam konferensi persnya pada pukul (23:59) Wita telah menutup secara resmi pendaftaran serta mengumumkan, ke-empat pasalon tersebut secara resmi sudah mendaftarkan diri dan telah memenuhi semua persyaratan sesuai regulasi yang ada, sehinga kepada ke-empat bapaslon tersebut berkas dokumen pendaftaran dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat. Keempat pasangan juga suda diberikan surat pengantar pemeriksaan kesehatan ke RSUP Prof Kandou Manado oleh KPU Bolmut

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pasangan Sirajudin Lasena -Moh Aditiya Pontoh (Ketiga mendaftar)

“Dalam pemeriksaan yang sudah kami lakukan, kami sudah memberikan status kepada keempat paslon tersebut lengkap dan memenuhi syarat dan suda diberikan surat pengantar pemeriksaan kesehatan ke RSUP Prof Kandou,” kata Ketua KPU Bolmut Zjamaludin Djuka, dalam keterangan pers didampingi komisioner KPU dan Bawaslu Bolmut.

Sementara itu Anggota KPU Nur Apri Ramadhan L Usman Mendambahakan, semua syarat dukungan pasangan calon dari semua parpol masing-masing telah memenuhi syarat dan dinyatakan terpenuhi sebagaimana regulasi yang ada.

Pasangan Hamdan Datunsolang – Moh Abdul Rafik Pangau (Keempat mendaftar)

“semuanya dinyatakan memenuhi syarat,”tambah Apri.

Untuk diketahui, sebelumnya KPU Bolmut telah mengumumkan pendaftaran Bakal Pasangan Calon selama tiga hari berturut-turut, dimulai pada tanggal 27 Agustus 2024 sampai dengan tanggal 29 Agustus 2024 dini hari pukul 23:59 Wita.

 

Peliput/Penulis : Fadlan Ibunu

 

Berita Terkait

Walk Out dari Debat Pilwako 2024, Nayodo Koerniawan Tuding KPU Kotamobagu Tidak Adil
Walikota Bitung Maurits Mantiri Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Tindak Pidana Pilkada
Baznas Bolmut Siap Bangun 6 Rumah Layak Huni untuk Dukung Program Pemberantasan Miskin Ekstrem dan Stunting di Bolmut
KPU Bolmut Imbau Paslon Jaga Ketertiban dalam Debat Kedua Pilkada 2024
Polemik Pengetesan Mesin PLTU Batu Bara di Bolmut: Ancaman Kesehatan, Perekonomian Nelayan, dan Ketidakadilan Perekrutan Tenaga Kerja
Bolangitang Timur Bisa Menjadi Korban Dampak Lingkungan Jika Tak Ada Antisipasi Kesehatan Sebelum Dimulainya Operasi PLTU di Kabupaten Bolmut
Masyarakat Tambang Pohuwato Ancam Golput di Pilkada Serentak Jika Tambang Tetap Ditutup
Dihadapan Ribuan Pendukung di Desa Bohabak 3, Sirajudin dan Adit Ungkap Kesetiaan dan Ajak Masyarakat Berpolitik Santun dan Saling Menghargai

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 17:00 WITA

Walk Out dari Debat Pilwako 2024, Nayodo Koerniawan Tuding KPU Kotamobagu Tidak Adil

Sabtu, 16 November 2024 - 16:26 WITA

Walikota Bitung Maurits Mantiri Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Tindak Pidana Pilkada

Jumat, 15 November 2024 - 16:46 WITA

Baznas Bolmut Siap Bangun 6 Rumah Layak Huni untuk Dukung Program Pemberantasan Miskin Ekstrem dan Stunting di Bolmut

Jumat, 15 November 2024 - 14:47 WITA

KPU Bolmut Imbau Paslon Jaga Ketertiban dalam Debat Kedua Pilkada 2024

Kamis, 14 November 2024 - 21:34 WITA

Polemik Pengetesan Mesin PLTU Batu Bara di Bolmut: Ancaman Kesehatan, Perekonomian Nelayan, dan Ketidakadilan Perekrutan Tenaga Kerja

Berita Terbaru