Evaluasi dan Perbaikan Kinerja APBD & JKN, Penjabat Bupati Bolmut Komitmen Tingkatkan Pelayanan

Senin, 13 Januari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penjabat Bupati Darwin Muksin menegaskan komitmennya untuk terus memperbaiki pengelolaan APBD dan JKN agar lebih efisien dan transparan, serta dapat mendukung pembangunan daerah yang lebih baik ke depannya. Gambar/Doc: Kominfo Bolmut

Penjabat Bupati Darwin Muksin menegaskan komitmennya untuk terus memperbaiki pengelolaan APBD dan JKN agar lebih efisien dan transparan, serta dapat mendukung pembangunan daerah yang lebih baik ke depannya. Gambar/Doc: Kominfo Bolmut

SULUT, TimeNUSANTARA – Penjabat (pj) Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Darwin Muksin, S.Sos, MM, bersama Ketua DPRD Bolmut, Frangky Chendra, menghadiri penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Kinerja APBD & JKN Semester II Tahun 2024, yang dilaksanakan di Kantor BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Utara, Senin (13/1/2025). Kegiatan ini diikuti oleh 7 kabupaten/kota se-Sulut.

Dalam sambutannya, Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sulawesi Utara, Dr. Arif Fadillah, SE, Ak, MM, menjelaskan bahwa pemeriksaan ini bertujuan untuk menilai kinerja daerah dalam pengelolaan APBD dan JKN. Terutama untuk mengidentifikasi masalah yang menghambat pencapaian pembangunan nasional, serta pelayanan kesehatan yang belum optimal bagi peserta JKN.

BPK mengungkapkan beberapa temuan penting, seperti penganggaran penerimaan daerah yang belum sepenuhnya terukur secara rasional, pengelolaan kas daerah yang belum optimal untuk mendanai belanja daerah, serta anggaran dan realisasi mandatory spending yang belum memenuhi batas alokasi yang ditetapkan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menanggapi hasil ini, Penjabat Bupati Darwin Muksin menyatakan bahwa pihaknya akan terus melakukan evaluasi dan perbaikan agar pelayanan kepada masyarakat Bolmut dapat lebih maksimal. Ia berjanji akan menindaklanjuti temuan-temuan tersebut sembari menunggu pelantikan Bupati terpilih hasil Pilkada 2024. “Kami akan terus berusaha meningkatkan kinerja pemerintah daerah agar pelayanan kepada masyarakat semakin baik,” ujarnya.

Ketua DPRD Bolmut, Frangky Chendra, mengucapkan terima kasih atas pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK terhadap pengelolaan keuangan di setiap daerah Kabupaten/Kota di Sulawesi Utara. Hadir juga dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Inspektur Daerah, serta Kepala Dinas Kesehatan dan Direktur RSUD/RSP setempat.

Sebagai langkah lanjutan, Penjabat Bupati Darwin menegaskan komitmennya untuk terus memperbaiki pengelolaan APBD dan JKN agar lebih efisien dan transparan, serta dapat mendukung pembangunan daerah yang lebih baik ke depannya.

 

Penulis: Fadlan Ibunu

 

Berita Terkait

Marijo Ka Pasar Rakyat Ramadhan Bolmut di Boroko!
Aliansi Pemuda dan Masyarakat Peduli Bolmut Adukan Persoalan di PLTU Sulut 1 ke DPRD Bolmut
PAUD Budi Mania Boroko Berbagi Takjil Gratis di Kawasan Wisata Batu Pinagut Bolmut
SJL-MAP Perkuat Program Ketahanan Pangan di Daerah Bolmut
Gubernur Sulut, dan Kapolda Bersama Pangdam beserta Pejabat Daerah Meriahkan Ramadhan Fair 2025 di Boroko
Pemda Bolmut Semarakkan Ramadhan dengan Lomba Tartil Quran Antar OPD
Di Safari Ramadan Desa Padang Wabup Ajak Masyarakat Perkuat Ukhuwah, dan Kokohkan Persaudaraan
Wabup Aditya Pontoh Perkuat Sinergi Pajak untuk Dongkrak PAD Bolmut

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 02:00 WITA

Marijo Ka Pasar Rakyat Ramadhan Bolmut di Boroko!

Rabu, 19 Maret 2025 - 10:54 WITA

Aliansi Pemuda dan Masyarakat Peduli Bolmut Adukan Persoalan di PLTU Sulut 1 ke DPRD Bolmut

Sabtu, 15 Maret 2025 - 22:20 WITA

SJL-MAP Perkuat Program Ketahanan Pangan di Daerah Bolmut

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:17 WITA

Gubernur Sulut, dan Kapolda Bersama Pangdam beserta Pejabat Daerah Meriahkan Ramadhan Fair 2025 di Boroko

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:37 WITA

Pemda Bolmut Semarakkan Ramadhan dengan Lomba Tartil Quran Antar OPD

Berita Terbaru

Bupati Sirajudin Lasena dan Wakil Bupati Mohammad Aditya Pontoh meninjau lapak pedagang serta berinteraksi dengan warga pada hari pertama pembukaan Pasar Rakyat Ramadhan di Lapangan Kembar Boroko.

BOLMUT

Marijo Ka Pasar Rakyat Ramadhan Bolmut di Boroko!

Jumat, 21 Mar 2025 - 02:00 WITA

Gambar: Analisis Anomali Suhu Muka Laut Terkini, tangkapan layar bahan paparan Kepala BMKG Dwikorita Karnawati saat jumpa pers BMKG, Kamis (13/3/2025). (via zoom BMKG)

NASIONAL

Musim Kemarau Tahun 2025 di Indonesia Akan Segera Tiba

Kamis, 20 Mar 2025 - 21:02 WITA

Gambar ilustrasi

NASIONAL

Pemerintah Tetapkan Cuti Lebaran 2025, Libur Panjang Menanti!

Kamis, 20 Mar 2025 - 00:55 WITA