Bantu Kelancaran Pemilu 2024, Pj Wali Kota Asripan Nani Kukuhkan 725 Anggota Satlinmas se Kotamobagu

Jumat, 2 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTAMOBAGU, timeNUSANTARA Penjabat Wali Kota Kotamobagu Asripan Nani mengukuhkan 725 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) 33 desa/kelurahan se Kota Kotamobagu pada jummat (2/2/2024).

Kegiatan yang digelar di halaman eks Kantor Bupati Bolaang Mongondow tersebut turut dihadiri Ketua KPU Kotamobagu Mishart A. Manoppo, Kadiv SosDikLih, Parmas dan SDM KPU Kotamobagu Hairun Laode, Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK, Perwakilan Dandim 1303/Bolmong, para Asisten, pimpinan OPD, camat serta lurah/sangadi se Kota Kotamobagu.

Pengukuhan ini berdasarkan surat keputusan atau SK Wali Kota Kotamobagu nomor 23 tahun 2024, tentang pengangkatan anggota Satlinmas serta SK nomor 24 tahun 2024 tentang pengangkatan anggota Satlinmas pengamanan Pemilu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pada hari ini saya Penjabat Wali Kota Kotamobagu dengan resmi mengukuhkan anggota satuan perlindungan masyarakat dan pamong satlinmas desa/kelurahan se Kotamobagu tahun 2024.

“Saya percaya bahwa saudara-saudara akan mampu melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan dalam rangka mewujudkan ketentraman ketertiban dan perlindungan masyarakat di Kotamobagu serta mewujudkan Pemilu aman dan damai,” ucap Pj. Wali Kota Asripan Nani.

Asripan mengatakan, sebagaimana Permendagri nomor 26 tahun 2020 diperkuat dengan Perwako Kotamobagu nomor 12 tahun 2021, Satlinmas memiliki peran dan tugas yang penting dan strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Selanjutnya dalam konteks Pemilu, Satlinmas yang akan bertugas di TPS merupakan ujung tombak keberhasilan Pemilu. Dimana, tugas Satlinmas dalam hal ini mengawasi dan mengamankan jalannya pemungutan dan penghitungan suara di setiap TPS.

“Tugas Satlinmas membantu penyelenggaraan Pilkada dan Pemilu, penegakan peraturan desa dan peraturan kepala desa serta membina ketentraman masyarakat.

“Olehnya dalam kesempatan ini saya mengajak kepada kita semua, mari sukseskan Pemilu tahun 2024 dengan penuh rasa tanggung jawab, disiplin, profesional, fokus serta menjaga netralitas,” tutupnya.(*)

 

Berita Terkait

Walk Out dari Debat Pilwako 2024, Nayodo Koerniawan Tuding KPU Kotamobagu Tidak Adil
Gerakan Pangan Murah Kotamobagu Bakal Kembali Digelar Bulan Ini
Warga Gogagoman Sambut Gembira Kedatangan dr Weny Gaib
PLH Bupati Darwin Muksin, Dorong Generasi Muda Untuk Ikut Promosikan Parawisata di Bolmut
Dari Jumblah 25 Aleg Terpilih di Kotamobagu, Hanya Ada 24 Yang Dilantik, Satu Ditangguhkan
Tak Berlangsung Lama Setelah Dilantik, AKP Agus Sumandik Berhasil Ungkap Penimbunan BBM Berjenis Solar
Adu Ketangkasan, Pj Wali Kota Asripan Nani Ikut Lomba Masak Bersama Forkopimda di Hut Ke-17 Kotamobagu
Resmi Dilantik, Pj Wali Kota Kotamobagu Beri Ucapan Selamat Kepada Panwascam Se-Kotamobagu

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 17:00 WITA

Walk Out dari Debat Pilwako 2024, Nayodo Koerniawan Tuding KPU Kotamobagu Tidak Adil

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 23:27 WITA

Gerakan Pangan Murah Kotamobagu Bakal Kembali Digelar Bulan Ini

Rabu, 18 September 2024 - 17:49 WITA

Warga Gogagoman Sambut Gembira Kedatangan dr Weny Gaib

Minggu, 15 September 2024 - 10:17 WITA

PLH Bupati Darwin Muksin, Dorong Generasi Muda Untuk Ikut Promosikan Parawisata di Bolmut

Rabu, 11 September 2024 - 00:21 WITA

Dari Jumblah 25 Aleg Terpilih di Kotamobagu, Hanya Ada 24 Yang Dilantik, Satu Ditangguhkan

Berita Terbaru