Vairal, Aksi Heroik Dua Anggota Polri dan TNI Menyelamatkan Bocah Tengelam Mendapat Apresiasi Dari Warga

Jumat, 12 April 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOLMUT, TimeNUSANTARA Aksi heroik yang dilakukan anggota Polsek Kaidipang dan Koramil Kaidipang di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) vairal dimedia sosial dan mendapat apresiasi dari masyarakat.

Aksi herioik tersebut dilakukan dalam menyelamatkan nyawa seorang bocah yang tenggelam di lokasi pantai Batu Pinagut, Desa Boroko Timur. Dalam video yang diterima sejumlah wartawan. Kedua anggota yang diketahui bertugas di Polsek Urban Kaidipang dan Koramil Kaidipang tersebut tampak dengan sigap mendekati posisi bocah yang terseret arus menjauh dari bibir pantai.

Beruntung bocah yang diketahui bernama Fitra (13).asal Desa Bigo, Kecamatan Kaidipang tersebut dapat diselamatkan oleh Bripda Ersa Wowor dan Serda Susilo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Bolmut AKBP Juleigtin Siahaan dalam keteranganya membenarkan kejadian tersebut. Dia pun membeberkan bahwa kejadian penyelamatan itu berlangsung pada Kamis, 11 April 2024. Sekitar pukul 17.30 WITA.

“Keduanya saat itu tengah melaksanakan piket pengamanan di Pos PAM Idul Fitri yang ada dilokasi Wisata Pantai Batu Pinagut. Dan saat mendengar ada yang meminta pertolongan bahwa ada orang tenggelam. Keduanya dengan sigap terjun langsung melakukan pertolongan terhadap bocah yang saat itu dalam kondisi lemas,” beber Juleigtin.

Kapolres pun menambahkan usai mendapatkan pertolongan oleh personel Polri dan TNI. Bocah itu kemudian diserahkan ke pihak keluarga. “Dari kejadian tersebut kami berharap orang tua dapat mengawasi anak-anaknya dan selalu berhati-hati saat bermain dan berenang di laut,” pungkas Alumni Akpol Batalyon Tantya Sudhirajat tersebut.

Sementara itu warga sekitar saat menyaksikan hal tersebut langsung memberikan apresiasi dan terima kasih kepada dua personil Polri dan TNI dengan sigap langsung menyelamatkan anak tersebut.

“luar biasa, pak, terima kasih pak, terima kasih,”ucap warga dengan lantang sembari tersenyun haru. (***)

 

 

Berita Terkait

Manado Tuan Rumah Pemilihan Miss Universe Asia 2024
Pilgub Gorontalo, Marten Taha Jadi Pengganti, Dampingi Tonny Uloli
KPU Provinsi Gorontalo Umumkan Satu Bakal Calon Wagub Tak Lolos Kesehatan
Tak Beres, CV Gama Cipta Diberi Sangsi SCM1 Berkategori Kontrak Kritis
Astaga… CV NIKITA WAYA Diduga Halalkan Material Ilegal Demi Meraup Keuntungan di Proyek APBN Miliaran Rupiah
Press Release KPU Bolmut, Pengumumkan Hasil Pemeriksaan Bapaslon di Pilkada 2024
Dekat Dengan Masyarakat, Kinerja Pj Sekda Bolmut Diapresiasi
Melawan Hukum, Oknum Kontraktor Rehabilitasi Bendungan Sangkub Diduga Gunakan Material Ilegal

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 22:52 WITA

Manado Tuan Rumah Pemilihan Miss Universe Asia 2024

Sabtu, 7 September 2024 - 21:50 WITA

Pilgub Gorontalo, Marten Taha Jadi Pengganti, Dampingi Tonny Uloli

Jumat, 6 September 2024 - 20:16 WITA

KPU Provinsi Gorontalo Umumkan Satu Bakal Calon Wagub Tak Lolos Kesehatan

Jumat, 6 September 2024 - 12:55 WITA

Tak Beres, CV Gama Cipta Diberi Sangsi SCM1 Berkategori Kontrak Kritis

Kamis, 5 September 2024 - 22:40 WITA

Astaga… CV NIKITA WAYA Diduga Halalkan Material Ilegal Demi Meraup Keuntungan di Proyek APBN Miliaran Rupiah

Berita Terbaru

DAERAH

Manado Tuan Rumah Pemilihan Miss Universe Asia 2024

Sabtu, 7 Sep 2024 - 22:52 WITA