Pilkada Bolsel 2024 Makin Sengit, 6 Parpol Siap Usung Samsurijal Mokoagow Lawan Incumbent

Sabtu, 8 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOLSEL, TimeNUSANTARA Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Sulawesi Utara, diprediksi akan menjadi ajang pertarungan sengit. Hal ini menyusul dukungan kuat dari koalisi enam partai politik untuk mantan Perwira Polri, Samsurijal Mokoagow.

Samsurijal, yang akrab dipanggil Sam, dikabarkan telah mendapatkan dukungan penuh dari partai-partai besar seperti Gerindra, PAN, Golkar, Nasdem, PKB, dan PKS.

Dukungan ini tidak hanya menegaskan komitmen mereka untuk menghadirkan perubahan nyata di Kabupaten Bolsel, tetapi juga menjadi faktor penting dalam dinamika politik lokal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Partai Gerindra Bolsel, Halilintar Kadullah, menyampaikan bahwa Samsurijal Mokoagow tinggal menunggu surat keputusan (SK) dari masing-masing partai dalam koalisi tersebut.

“Enam partai ini sudah final siap mengusung Pak Samsurijal. Koalisi ini memiliki 9 kursi di DPRD Bolsel, sehingga memenuhi syarat untuk mengusung pasangan calon,” tegas Halilintar, merujuk pada sumber resmi, Jumat (7/6/2024).

Dengan munculnya mantan perwira ini sebagai poros baru dalam Pilkada Kabupaten Bolsel, wacana kotak kosong dipastikan bakal tak akan terwujud.

Pasangan incumbent Iskandar Kamaru-Deddy Abdul Hamid (BERKAH) dari PDI Perjuangan (PDIP), kini harus bekerja ekstra keras untuk mempertahankan posisinya.

Dalam pernyataannya, Samsurijal Mokoagow menyatakan kesiapannya untuk maju dalam Pilkada Bolsel 2024. Dukungan kuat dari koalisi enam partai politik memberinya basis politik yang solid untuk memimpin Bolsel menuju arah perubahan yang diharapkan oleh masyarakat.

“Peran koalisi ini menjadi penting bagi saya untuk maju bertarung di Pilkada Bolsel. Kedewasaan politik yang ditunjukkan oleh koalisi ini juga menjadi contoh positif dalam menjaga pluralitas dan kompetisi yang sehat dalam demokrasi ini,” ungkap Samsurijal. (**)

 

 

 

Berita Terkait

Manado Tuan Rumah Pemilihan Miss Universe Asia 2024
Pilgub Gorontalo, Marten Taha Jadi Pengganti, Dampingi Tonny Uloli
KPU Provinsi Gorontalo Umumkan Satu Bakal Calon Wagub Tak Lolos Kesehatan
Tak Beres, CV Gama Cipta Diberi Sangsi SCM1 Berkategori Kontrak Kritis
Astaga… CV NIKITA WAYA Diduga Halalkan Material Ilegal Demi Meraup Keuntungan di Proyek APBN Miliaran Rupiah
Press Release KPU Bolmut, Pengumumkan Hasil Pemeriksaan Bapaslon di Pilkada 2024
Dekat Dengan Masyarakat, Kinerja Pj Sekda Bolmut Diapresiasi
Melawan Hukum, Oknum Kontraktor Rehabilitasi Bendungan Sangkub Diduga Gunakan Material Ilegal

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 22:52 WITA

Manado Tuan Rumah Pemilihan Miss Universe Asia 2024

Sabtu, 7 September 2024 - 21:50 WITA

Pilgub Gorontalo, Marten Taha Jadi Pengganti, Dampingi Tonny Uloli

Jumat, 6 September 2024 - 20:16 WITA

KPU Provinsi Gorontalo Umumkan Satu Bakal Calon Wagub Tak Lolos Kesehatan

Jumat, 6 September 2024 - 12:55 WITA

Tak Beres, CV Gama Cipta Diberi Sangsi SCM1 Berkategori Kontrak Kritis

Kamis, 5 September 2024 - 22:40 WITA

Astaga… CV NIKITA WAYA Diduga Halalkan Material Ilegal Demi Meraup Keuntungan di Proyek APBN Miliaran Rupiah

Berita Terbaru

DAERAH

Manado Tuan Rumah Pemilihan Miss Universe Asia 2024

Sabtu, 7 Sep 2024 - 22:52 WITA