Timenusantara, Bolmut – Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) bekerja sama degan Bulog Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar pasar mura di lapagan desa tomoagu kecamatan Bolangitang Barat kamis (21/9/2023).
Salah satu tim TPID Bolmut Kabag Perekonomian dan sumber daya alam sekertariat Daerah Dr Ir Saeroji MSI saat bersua dilokasi pasar mura mengungkapkan, pasar mura ini diadakan sebagai upaya untuk mengatur langkah dan penyamaan persepsi dalam menstabilkan harga kebutuhan pokok di tengah inflasi saat ini. Terutama harga kebutuhan pokok yang dalam beberapa pekan belakangan naik tidak terkendali.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“semua yang dijual harga murah terutama sembilan bahan pokok, baik beras, minyak kelapa dan lainya, itu sangat penting bagi masyarakat bolmut terlebih inflasi saat ini,”ungkap Saeroji.
Iya juga menjelaskan Pasar Murah ini bekerja sama langsung degan pihak Bulog Bolaang Mongondow (Bolmong) dan akan berlanjut di kecamatan lain nantinya.
“pasar mura ini akan terus berlanjut, nantinya dienam kecamatan yang berada diwilayah Bolmut, nanti jadwal kelanjutnya akan disampaikan,”jelas Saeroji
Iya pun berharap degan adanya pasar mura ini masyarakat bisa terbantuhkan dalam kebutuhan sehari-hari terutama disaat negara megalami inflasi seperti sekarang ini.
Sementara itu ditempat yang sama masyarakat pengunjung pasar mura asal Desa Tomoagu kecamatan Bolangitang Barat Alma mokodompis tak terbendung kegembiraanya saat TPID Bolmut megelar pasar mura, iya mengungkapkan rasa bersyukur dan terimakasih karena dirinya bersama warga lain dapat membeli bahan pokok degan harga mura.
“Alhamdulillah terimakasih banyak kepada TPID Bolmut, karena adanya pasar ini, saya bersama warga lain dapat membeli kebutuhan degan harga mura, sekali lagi terimakasih banyak,”ungkapnya degan nada gembira.
Peliput : Fadlan Ibunu